Berwisata keliling dunia pasti menjadi salah satu hal menyenangkan yang diidam-idamkan oleh banyak orang. Apalagi jika perjalanan wisata keliling dunia tersebut dilampaui bersama keluarga dan orang-orang tersayang yang kita cintai. Namun tak jarang beberapa orang bingung menentukan destinasi wisata terbaik yang harus mereka jelajahi.
Oleh karena itulah dalam artikel berikut kami akan memberikan rekomendasi beberapa tempat wisata bersejarah dunia yang mungkin menarik untuk anda kunjungi sebagai bahan pertimbangan dalam menentukan destinasi liburan Anda :
- Piramida Giza
Tempat wisata bersejarah dunia pertama yang penulis rekomendasikan yaitu Piramida. Terletak di Giza Mesir, piramida termasuk salah satu keajaiban dunia yang harus Anda kunjungi. Total piramida Giza berjumlah sekitar 118 buah yang sebagian besarnya dibangun di sepanjang Sungai Nil. Alasan pembangunannya di bantaran Sungai Nil tersebut dikarenakan peran besar sungai itu dalam menyokong hidup rakyat Mesir hingga sekarang. - London Bridge
Jembatan penghubung antara Kota London dan Southwark ini terletak di Negara Inggris. Salah satu tempat wisata bersejarah dunia yang menarik untuk Anda kunjungi ini letaknya membentang melintasi atas Sungai Thames. Berada di atas jembatan ini menjadi penanda jika Anda sedang berada di ujung paling barat dari Pool London. - The Wave Arizona
Destinasi wisata yang satu ini akan memanjakan mata Anda dengan indahnya pesona dari formasi batu pasir yang terbentuk secara alami dengan tatanan yang epic. Terletak di Arizona yang merupakan salah satu negara bagian Amerika Serikat, lokasi tersebut berada di dekat perbatasan sebelah utara Amerika Serikat dengan Utah.
Kawasan The Wave itu sendiri dikelola oleh Biro Pengelolaan Pertanahan (BLM). Letak pasti dari The Wave ini berada tepat di lereng Coyote Buttes, Pagar Canyon-Vermilion Cliffs Wilderness di Dataran Tinggi Colorado. Tempat wisata bersejarah dunia yang satu ini memiliki pemandangan eksotis yang cocok untuk dijadikan tempat foto yang instagramable. - Acapulco Meksiko
Kota pelabuhan utama di negara bagian Guerrero di pantai Pasifik Meksiko ini berjarak sekitar 380 kilometer atau setara 240 mil dari selatan pusat Kota Meksiko. Acapulco ini letaknya berada di teluk berbentuk setengah lingkaran yang dalam dan sudah dijadikan kota pelabuhan oleh para penjajah yang sempat menjajah Meksiko.
Tempat wisata bersejarah dunia ini merupakan resort pantai tertua yang ada di Meksiko. Bahkan saking tenarnya, banyak artis papan atas Hollywood dan pengusaha kenamaan yang menjadikannya sebagai destinasi liburan terfavorit. Hingga saat ini pun sudah banyak wisatawan lokal maupun asing yang berkunjung kesana. - The Sistine, Chapel
Sebuah kapel indah nan mewah yang terletak di Istana Apostolik ini merupakan tempat kediaman resmi dari Paus di Vatikan. Awalnya kapel ini dinamai Capella Magna, namun seiring perjalanan waktu, sekitar tahun 1477 hingga 1480, nama kapel ini diubah menjadi The Sistine. Kapel ini terkenal berkat lukisan dinding yang menjadi bagian penghias interior dalam bangunannya. - Venice, Italy
Tempat wisata gratis di Italy ini menjadi salah satu tempat wisata bersejarah dunia yang menarik untuk Anda kunjungi. Keindahan pemandangannya yang begitu cantik menawan mata ditambah dengan tempat-tempat bersejarah yang begitu mengesankan karena pesonanya merupakan lokasi yang tepat bagi Anda yang hobi berfoto. Spot-spot instagramable juga banyak tersedia disini sehingga dijamin Anda akan puas karenanya. - Crystalline Turquoise Lake, Cina
Danau jernih yang terletak di lembah Kawasan Crystalline Turquoise Lake ini berada di lingkungan Taman Nasional di Jiuzhaigou, Cina. Destinasi wisata yang satu ini menawarkan keindahan air danau yang berkilau seperti kristal karena kebersihannya yang selalu terjaga.
Pesona danaunya yang menyerupai cerita yang selalu digambarkan dalam negeri dongeng telah membuat UNESCO meresmikannya sebagai situs warisan dunia sejak tahun 1992. Selanjutnya pada tahun 1997, danau eksotis yang merupakan cagar alam di Cina ini juga sudah dijadikan cagar biosfer dunia karena keasrian alamnya. - Aurora, Norwegia
Tempat wisata bersejarah dunia yang menarik Anda kunjungi selanjutnya yaitu pemandangan aurora yang hanya ada di Negara Norwegia. Fenomena alam yang timbul dari pertabrakan badai matahari dengan atmosfer bumi ini berhasil mengundang decak kagum orang yang meilhatnya. Kilauan cahaya berwarna hijau, merah, ungu dan biru yang mempesona menghiasi langit pada malam hari ini biasa terjadi saat musim dingin datang.
Apabila Anda ingin melihat aurora di langit Norwegia, Anda dapat berkunjung ke wilayah Tromso, Oksfjord atau Honningsvag. Ketiga wilayah tersebut merupakan daerah dengan spot terbaik untuk melihat pemandangan aurora yang luar biasa indah. - Aogashima Volcano, Jepang
Gunung berapi yang terletak di Pulau Aogashima, Jepang ini merupakan salah satu tempat wisata bersejarah dunia yang menarik yang penulis rekomendasikan untuk Anda jelajahi. Berjarak kurang lebih sejauh 300 kilometer ke sebelah selatan Kota Tokyo, mendekati arah Laut Filipina, destinasi wisata ini dikelola oleh pemerintah Kota Tokyo, Jepang.
Gunung berapi berbentuk menyerupai pudding terbalik di atas piring ini menyajikan pemandangan alam yang unik nan eksotis yang akan memanjakan mata para wisatawan yang berkunjung kesana. Gunung berapi yang masih berstatus aktif ini dapat dicapai wisatawan dengan menggunakan 2 alat transportasi pilihan yaitu kapal feri atau helicopter.